Danau Hillier, Berwarna Pink di Australia

Gambar terkait

Jika di Indonesia ada dua pantai Pink yang cantik, lain lagi di negara tetangga kita yakni Autralia. Di Autralia ada danau berwarna pink. Danau ini bernama Hillier Lake, terletak di Middle Island, Australia Barat. Danau unik ini memang sangat menarik wisatawan baik wisatawan lokal maupun mancanegara. Di sekitarnya terdapat pasir yang tebal dan dikelilingi oleh pepohonan yang hijau. Letak danau juga tak jauh dari lautan.
Danau pink ini ditemukan pada tahun 1802 oleh Matthew Flinders, seorang navigator dan hydrograper asal Inggris. Saat itu Flinders sedang melakukan survei perairan di sekitar, lalu tanpa sengaja menemukan danau berwarna pink cantik ini. Sejak saat itu banyak pengunjung yang datang karena penasaran akan keunikan danau ini. Tidak seperti danau pink lainnya yang ada di dunia, asal mula warna pink pada Danau Hillier masih menjadi misteri. Ada yang menyebutkan warna danau ini berasal dari mikro organisme yang hidup di air danau ini, tapi ada juga yang mengatakan bahwa warna pinknya berasal dari bakteri halophilic dan kerak garam yang terkandung di dalam danau. Meski begitu warna pink ini menurut penelitian, tidak berbahaya bagi manusia, Anda bisa bermain ataupun berenang di dalam danau. Meski begitu kebanyakan pengunjung yang datang hanya menikmatinya saja dari jauh.
Keunikan lainnya, air danau akan tetap berwarna pink walaupun hujan turun deras. Anda juga bisa membuktikannya dengan mengambil air dan menaruhnya di dalam wadah, warna pinknya tetap dapat terlihat. Para fotografer biasanya menjadikan danau pink ini sebagai objek yang menarik untuk fotonya.

Danau Hillier

Map data ©2019 Google
Map
Satellite

Akses Danau Hillier

Kota terdekat untuk menuju ke tempat ini adalah melalui ibu kota negara bagian Australia Barat yakni Perth. Dari Perth perjalanan lalu dilanjutkan menuju ke kota Esprerance. Nah, dari kota Esperance ini lalu dilanjutkan ke Danau Hillier yang ada di Middle Island. Lama perjalanan dari Perth ke Esperance membutuhkan waktu sekitar tujuh jam perjalanan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Gunung Pelangi yang Berkaitan dengan Al Qur'an

AURORA