Keindahan Lautan Bercahaya yang Mengancam
Keindahan laut sangat diburu para wisatawan. Berikut ini kami akan memaparkan keajaiban fenomena alam yang sanagt menarik namun sayangnya berbahaya untuk dikunjungi. Warna biru neon berkilauan dalam air laut pantai Hong Kong dengan indahnya. Namun dibalik keindahan tersebut tersimpan ancaman dan potensi racun kata ahli biologi kelautan. Sinar biru merupakan indikator dari ledakan populasi (mekar atau blooming) alga berbahaya yang diciptakan oleh sesuatu yang disebut Noctiluca scintillans , dan sering dijuluki sebagai Sea Sparkle. Noctiluca terlihat seperti algae (ganggang) dan dapat bertindak seperti algae, tetapi pada kenyataannya, merupakan organisme bersel tunggal yang secara teknis dapat berfungsi baik sebagai hewan maupun sebagai tumbuhan. Jenis mekar ini dipicu oleh polusi peternakan yang dapat menghancurkan kehidupan dan perikanan laut, menurut ahli kelautan dari University of Georgia, Samantha Joye. "Foto-Foto ini luarbiasa indahnya, hanya saja sangat disayangkan...